Beranda Info & Event Info Call for Nusantara Working Paper

Call for Nusantara Working Paper

4071
0

Kami mengundang Anda untuk menulis “Working Paper” yang membahas tentang topik-topik yang sesuai dengan platform Nusantara Institute, yakni mengenai aneka ragam tradisi, budaya, agama, kepercayaan, dan kerajaan Nusantara. Penulisan “Working Paper” bisa menggunakan pendekatan sejarah, ilmu-ilmu sosial, etnografi, atau religious studies

Ketentuan umum penulisan “Working Paper” adalah sebagai berikut: 

  • Panjang tulisan antara 6000–7000 kata (tidak termasuk bibliografi)
  • Format tulisan seperti artikel-artikel jurnal ilmiah pada umumnya dengan disertai abstrak, pengantar, metodologi, analisis, dll. 
  • Tulisan harus akademis, ilmiah, empiris, analitis, imbang, tidak bias, dan non-judgmental. 
  • Penulisan Working Paper bisa individual atau co-author.
  • Tulisan belum pernah dipublikasikan di media manapun.  

Keterangan: Kami menyediakan honorarium untuk naskah “Working Paper” yang lolos seleksi oleh tim redaksi dan dimuat di homepage Nusantara Institute. 

Jika berminat, silakan kirim naskah Anda ke admin@nusantarainstitute.com.    

Nusantara Institute
Tim Redaksi

Nusantara Institute adalah lembaga yang didirikan oleh Yayasan Budaya Nusantara Indonesia yang berfokus di bidang studi, kajian, riset ilmiah, publikasi, scholarship, fellowship, dan pengembangan akademik tentang ke-Nusantara-an.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini